Sempat Diblokade Masyarakat, Objek Wisata Burake Akhirnya Dibuka Kembali |
Torajachanel.xyz, Tana Toraja--Setelah diblokade warga hampir setahun, Objek Wisata Burake akhirnya dibuka kembali, Minggu, 9 Mei 2019.
Pembukaan Objek Wisata yang terletak di Kelurahan Burake, Makale itu dilakukan setelah ada kesepakatan antara pemerintah dan warga saat mediasi.
Wakil Bupati Tana Toraja Zadrak Tombeg yang hadir menyaksikan pembukaan blokade mengatakan dibukanya kembali objek wisata Burake demi kebaikan bersama baik pemerintah dan masyarakat.
"Kita buka kembali untuk kesejahteraan masyarakat. Kesejahteraan masyarakat itu yang paling penting," kata Zadrak kepada torajadaily
Saat ditanya soal tuntutan masyarakat, Wabup dengan tegas mengatakan tak akan merugikan masyarakat.
"Kita pahami tuntutan masyarakat dan tentunya kita akan jalan sesuai dengan ketentuan dan peraturan perundang undangan. Yang pasti kita tidak akan merugikan masyarkat," tegasnya.
Pembukaan blokade ini sendiri dipantau langsung oleh Kapolres Tana Toraja AKBP Sarly Sollu.
Perlu diketahui, penutupan paksa objek wisata Burake dilakukan warga lantaran kecewa dengan pemerintahan, kala itu era Nicodemus Biringkanae-Victor Datuan Batara.
Bupati dianggap tak komitmen dengan janjinya hingga merugikan masyarkat di sekitar objek wisata Burake. (*/Red)
Sumber : Today/torajadamai