Foto : Mantan mentri ketenagakerjaan Republik Indonesia di masa pemerintahan Abdurahman Wahid yang juga merupakan Dirjen Pembinaan Pelatihan Vokasi dan Produktivitas bersama Owner SaritabyKatokkon |
Torajachanel.xyz, Tana Toraja--Prof.DR H Bomer Pasaribu,SH,SE,MS" Mantan mentri ketenagakerjaan Republik Indonesia di masa pemerintahan Abdurahman Wahid yang juga merupakan Dirjen Pembinaan Pelatihan Vokasi dan Produktivitas berkujung ke SaritabyKatokkon Toraja. Selasa (22/6/2021)
Kunjungan Prof.DR H Bomer Pasaribu,SH,SE,MS" dalam rangka menjadi Juri dalam kegiatan lomba Paramakarya.
Diketahui Pramakarnya merupakan sebuah karya istemewah atau usaha yang menjadi penggerak di setiap daerah dan di perlombahkan setiap tahun ganjil oleh presiden
Dalam kunjungannya Dirjen Pembinaan Pelatihan Vokasi dan Produktivitas ini mengatakan "Saritabykatokkon" merupakan salah satu produktivitas kreatif yang mampu membangkitkan ekonomi di bidang parawisata
"Gelombang yang akan datang ini didalam kaitan industri 4.0 adalah gelombang kebangkitan yang luar biasa dari ekonomi kreatif ,maka apa yang diproduksi di dalam Sarita By Katokkon Toraja berkaitan Toraja sebagai kawasan wisata merupakan bagian dari kebangkitan ekonomi kreatif "Tuturnya"
Lebih lanjut Bomer mengatakan prospek SaritaByKatokkon akan lebih baik jika mendapatkan dukungan dari semua Pihak
"Tadik saya sudah sarankan agar kalangan dunia pemerintahan Pusat dan Daerah, dunia pendidikan pelatihan termasuk universitas dunia agar supaya saling memberikan dukungan yang disebut dengan ekosistem baru "pungkasnya"
Bomer juga berharap Sarita Toraja menjadi Icon bukan hanya bagi Toraja dan Sulawesi Selatan tapi suatu saat juga menjadi icon bagi seluruh Indonesia.
"Bagaimana seperti di pulau Sumatera disebut Ulos dan di sini saya melihat Bahwa Sarita sangat berpeluang oleh sebab itu, selamat berjuang dan mari kita mendukung penuh. "Tutup Bomer"
Sementara itu Owner SaritabyKatokkon "Merda Mangajun" mengatakan sangat beterima kasih atas kunjungan Prof.DR H Bomer Pasaribu,SH,SE,MS dan berharap saritabykatokkon menang dalam Lomba Pramakarya.
"Pertama terima kasih banyak kepada beliau Prof.DR H Bomer Pasaribu yang telah hadir di tempat kami sebagai dewan juri dan tentunya harapan kami bisa menang dalam lomba pramakarya ini dan kami berharap Bapak Frof bisa mengusulkan kepada Presiden agar sarita juga menjadi kain untuk pakaian nasional . "Pungkasnya"
Diketahui ada 24 perusahaan yang mengikuti lomba ini dan pemenangnya akan di umumkan bulan agustus serta di undang ke istana untuk menerima penghargaan dari Presiden