Download RPP daring PJOK, Penjasorkes, Olahraga Kelas 1 SD tema 1 sampai tema 4. Download perangkat Daring PJOK SD kelas 1. Unduh Perangkat Penjas kelas 1 SD. Unduh RPP Penjas Kelas 1 SD. Unduh Silabus Penjas kelas 1 SD.
Pada postingan kali ini, kami akan membagikan secara gratis tinggal edit RPP dan Silabus Penjasorkes/PJOK kelas 1 SD tema 1-4. Seperti yang bapak ibu guru ketahui, RPP sekarang sudah mengalami perubahan.
Terlebih saat menteri pendidikan kita, Nadiem Makarim memberlakukan kebijakan merdeka belajar kepada para guru sekolah. RPP yang dulunya berbelas-belas halaman sekarang secara merdeka bisa dirubah menjadi 1 lembar saja.
Dari 1 lebar itu, komponen utama tidak boleh ditinggalkan. Adapun komponen utamanya adalah Tujuan Pembelajaran, Kegiatan Pembelajaran dan Teknik Penilaian.
Download Rencana Pelaksanaan Pembelajaran 1 Lembar Kelas 1 SD Revisi terbaru.
Seperti yang kami jelaskan di atas, dalam postingan ini bapak-ibu guru, utamanya guru penjasokes SD bisa mengunduh atau mendownload Silabus dan RPP Penjas kelas 1 SD yang sudah revisi terbaru. RPP 1 lembar ini dibuat dan dipublikasikan oleh guru MGMP PJOK SD Kota Semarang.
Oleh karenanya, Bapak Ibu guru bisa menggunakan RPP ini sesuai kebutuhan bapak Ibu guru. Adapun kelebihan dari RPP yang kami posting ini bersifat gratis. Bapak Ibu guru bisa merubah dan merevisi RPP ini sesuai kebutuhan.
Contoh RPP 1 Lembar PJOK Kelas 1 SD Revisi terbaru.
Berikut kami sampaikan contoh Cuplikan RPP 1 Lembar PJOK Kelas 1 SD revisi terbaru.
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Sekolah : ...........................
Mata Pelajaran : PJOK
Kelas/Semester : I / Ganjil
Materi Pokok : Gerak dasar lokomotor jalan dan lari (KD 3.1 dan 4.1)
Alokasi Waktu : 1 Minggu x 4 Jam Pelajaran @20 Menit
Tujuan Pembelajaran
Peserta didik dapat memahami cara berjalan dan berlari dengan baik dan benar dan menerapkan berjalan dan berlari di masa Pandemi Covid-19 dengan mematuhi protokoler kesehatan untuk menjaga daya tahan tubuh.
Metode Pembelajaran
Model pembelajaran yang digunakan adalah Discovery Learning dengan dua metode yaitu luring dan daring. Luring dilakukan dengan tanya jawab dan praktik dengan menerpakan protokoler kesehatan. Sedanglan daring dilakukan dengan memanfaatkan media WhatsApps, Instagram, Teams dari Office 365, Quipper School, aplikasi Zoom dan Portal Rumah Belajar.
Langkah-Langkah Pembelajaran
Alat dan bahan
Alat : Komputer/Laptop/Telepon Selular yang terhubung dengan internet
Bahan : video /gambar gerakan berjalan yang benar
video gerakan berlari yang benar
Kegiatan Pembelajaran:
Untuk Siswa Luring
menyimak dan memperhatikan video/gambar yang ditayangkan/diperlihatkan oleh guru tentang cara berjalan dan berlari yang benar
menirukan cara berjalan yang baik dan benar dengan pengawasan dari guru
menirukan cara berlari yang benar dengan pengawasan dari guru
Untuk Siswa Daring
menyimak dan memperhatikan video/gambar yang dikirimkan oleh guru tentang cara berjalan dan berlari yang benar memalui media WhatsApps
menirukan cara berjalan yang baik dan benar dilingkungan rumah dengan pengawasan dari orangtua
menirukan cara berlari yang benar dilingkungan rumah dengan pengawasan dari orangtua
Lampiran Penilaian Hasil Pembelajaran
Penilaian Sikap
Penilaian Observasi : berupa jurnal
Pengetahuan
Bagi siswa luring : Tes lisan / observasi terhadap diskusi tanya jawab dan percakapan
Bagi siswa daring : Menjelaskan cara berjalan yang baik dan benar kemudian direkam dan dikirim ke guru melalui media whatsapp
Keterampilan
Penilaian Unjuk Kerja
Mempraktikkan cara berjalan dan berlari dengan baik dan benar
Mengetahui, Semarang,
Kepala Sekolah Guru PJOK
NIP. NIP.
Kepala Sekolah Guru PJOK
NIP. NIP.
Penutup
Demikian postingan kami mengenai Rencana Pelaksanaan Pembelajaran 1 Lembar Kelas 1 SD Revisi terbaru. Berikut di bawah ini link download untuk Silabus dan RPP 1 lembar PJOK kelas 1 SD Revisi Terbaru Kurikulum 2013